Peduli Kesejahteraan Masyarakat Papua, Satgas Yonif 509 Kostrad Beri Bantuan Bahan Pokok Kepada Mama Papua di Titik Kuat Mamba

    Peduli Kesejahteraan Masyarakat Papua, Satgas Yonif 509 Kostrad Beri Bantuan Bahan Pokok Kepada Mama Papua di Titik Kuat Mamba
    Foto: Satgas Yonif 509 Kostrad Memberikan Bantuan Bahan Pokok Kepada Mama-mama Papua Yang Datang ke Titik Kuat Mamba Intan Jaya Papua, Kamis (5/9/2024).

    INTAN JAYA - Wujud kepedulian terhadap masyarakat Papua, Satgas Yonif 509 Kostrad memberikan bantuan bahan pokok kepada Mama-mama Papua yang datang ke Titik Kuat Mamba Intan Jaya Papua, Kamis (5/9/2024).

    Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Satgas dalam mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah tugas mereka.

    Para Mama Papua terlihat sangat senang menerima bantuan ini. Senyuman dan ucapan terima kasih mengalir dari mereka saat menerima berbagai kebutuhan pokok yang dibagikan oleh anggota Satgas. Bantuan yang diberikan di antaranya berupa beras, minyak goreng, gula, dan bahan makanan lain yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari.

    Pasiter Satgas Yonif 509 Kostrad Letda Chk Irawan Suharto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen TNI untuk membantu meringankan beban masyarakat Papua, khususnya di daerah-daerah terpencil seperti Kampung Mamba, Intan Jaya Papua.

    "Kami berharap, bantuan ini dapat bermanfaat bagi Mama-Mama Papua dan keluarga mereka, serta semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat setempat, " ujarnya.

    Selain memberikan bantuan, Satgas Yonif 509 Kostrad juga terus berupaya untuk mendekatkan diri dengan masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial lainnya, termasuk pelayanan kesehatan dan kegiatan pendidikan bagi anak-anak Papua.

    Kegiatan itu mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat yang merasa sangat terbantu dengan kehadiran Satgas di daerah mereka.

    "Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Bapak-bapak TNI. Ini sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, " kata salah satu Mama Papua yang menerima bantuan.

    intan jaya papua
    Jurnalis Agung

    Jurnalis Agung

    Artikel Sebelumnya

    Habema's Caring To Share Free Clothers Welcomed...

    Artikel Berikutnya

    Simpatisan OPM di Intan Jaya Kembali ke...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Building Bridges in Kimak: Task Force 323 Strengthens Ties with Papua Community
    HABEMA Task Force Delivers Free Health Services to Bring Relief to Emondi Village Residents
    TNI's Commitment to Supporting Prosperity Development in Papua Through Security and Humanitarian Action
    TNI Leads Mission to Accelerate Peace and Development in Papua

    Ikuti Kami